Rabu, 10 Februari 2010

Google Buzz Siap Hadapi Facebook dan Twitter

Situs Jejaring Sosial
Google Buzz Siap Hadapi Facebook dan Twitter
Layanan baru itu membuat pengguna Gmail bisa melakukan berbagai aktivitas jejaring sosial.
RABU, 10 FEBRUARI 2010, 19:05 WIB
Muhammad Firman, Harriska Farida Adiati
Google Buzz (google.com)

VIVAnews - Raksasa mesin pencari Google mengumumkan bahwa produk Gmail mereka akan memiliki tampilan jaringan sosial. Tampilan baru tersebut diciptakan agar Gmail dan Gchat mampu berkompetisi dengan Facebook dan Twitter.

Hadir dengan nama Google Buzz, layanan baru tersebut akan membuat pengguna Gmail bisa berbagi pesan, link situs internet, dan foto, dengan teman dan kolega langsung dari akun Gmail.

Seperti dikutip dari Inquirer, 10 Februari 2010, Google juga merilis beberapa produk yang dirancang agar tampilan situs sosialnya bisa diakses di perangkat mobile. Menurut Inquirer, fitur baru dari Google tersebut tampak sama saja dengan Facebook dan muncul di saat demam jejaring sosial mulai mereda.

Ini merupakan terobosan kedua Google dalam wilayah jaringan sosial. Sebelum ini, Google telah membuat jejaring sosial sendiri yakni Orkut yang berhasil berkembang di Brazil. Sayangnya Orkut gagal menarik minat pengguna penutur Bahasa Inggris seperti Facebook dan Myspace di Amerika.

Dengan Buzz, Google mengikuti jejak Yahoo yang juga membangun fungsi jejaring sosial ke dalam produk email mereka untuk bisa terhubung dengan Facebook.

• VIVAnews

Tidak ada komentar:

Posting Komentar