Photo Speak
Bangun Jaringan Lewat Fotografi
Ema Nur Arifah - detikBandung
FOTO TERKAIT
"Kalau ada acara fotografi di kampus kan bisa saling menginformasikan sehingga yang datang menjadi banyak," tutur penggiat fotografi, Galih Sedayu, di garasi detikbandung, Jalan Lombok No.33, Rabu (31/3/2010).
Selain antar anggota komunitas, Photo Speak juga menjalin networking dengan memanfaatkan ruang-ruang publik. Setiap bulannya, tempat yang digunakan selalu berbeda, menjelajah ke galeri-galeri, atau tempat lainnya.
Dengan begitu diharapkan satu waktu akan ada kolaborasi antara para penggiat fotografi dengan tempat bersangkutan sehingga Kota Bandung tidak akan pernah sepi dari kreativitas.
Jaringan menurut Galih memberikan benefit jangka panjang dan merupakan investasi terbaik. "Bukan apa yang kita kuasai tapi siapa yang kita kenal," jelas Galih.
Salah satu bentuk perwujudan jaringan fotografi ini, adalah berkumpulnya komunitas fotografi untuk menyambut ulang tahun Bandung ke-200. Setidaknya, menurut Galih, dalam acara yang bertajuk 'Bandung 200 Years Photo Festival' ini sudah terjaring 50 komunitas fotografi di Bandung.
Dia melihat perkembangan fotografi di Bandung memang cukup tajam. Berbagai komunitas yang muncul juga beragam dari mulai komunitas kamera plastik, pocket sampai digital.
"Dari tahun 2004 sampai sekarang setidaknya ada sebanyak 5.000 penggiat fotografi di Bandung," tandas Galih.
(ema/bbn)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar